Web Programming Pertemuan 1
Web Application adalah sekumpulan dari halaman website yang dibuat akibat respon dari permintaan seorang user.
Web Application memiliki beberapa tipe, diantaranya adalah search engine(google.com), toko online(amazon.com), berita online(detik.com), dan sosial media(facebook.com).
Komponen dalam Web Application ada 2, yaitu Client dan Server.
Halaman website ada 2 jenis, yaitu statis dan dinamis.
Halaman website yang statis berarti tampilan halaman website tidak pernah berubah walaupun dilihat berkali-kali oleh Client. Contoh website statis adalah halaman profil perusahaan. Cara kerja website statis adalah sebagai berikut: Client melalui Browser melakukan HTTP Request ke Web Server. Web Server akan memproses HTML file di Server. HTML file ini oleh Web Server akan diberikan kepada Client.
Halaman website yang dinamis berarti tampilan halaman website dapat berubah setiap waktu. Contoh website dinamis adalah toko online dan sosial media. Cara kerja website dinamis adalah sebagai berikut: Client melalui Browser melakukan HTTP Request ke Web Server. Web Server akan memberikan ke Web Application di Server. Web Application akan mengupdate halaman web dan memberikan hasilnya ke Web Server dan Web Server melakukan HTTP Response kepada Client.
Komponen-komponen Java web application:
- Server harus menjalankan aplikasi web server.
- Untuk menjalankan Java application, server juga harus menjalankan aplikasi servlet/JSP engine atau servlet/JSP container.
JSP
JSP terdiri dari Java code yang berada didalam HTML code. Saat pertama kali JSP direquest, JSP engine akan translasi menjadi servlet dan dicompile. Selanjutnya servlet akan dijalankan dengan servlet engine.
Servlets
Servlet adalah sebuah class di Java yang dijalankan diserver dan memproses halaman web yang dinamis. Saat proses selesai, servlet dapat kembali sebagai HTML code ke browser dengan menggunakan println.
2 Arsitektur untuk Web Application: Model 1 architecture dan Model-View-Controller(MVC) pattern.
No Comments »
RSS feed for comments on this post. TrackBack URL